Pelatihan Dan Pendampingan Pembuatan Program Outdoor Education Berbasis Experiental Learning Untuk Peningkatan Keterampilan Motorik Anak Bersama Guru PJOK Se Kota Padang

Foto Bersama Guru PJOK Se Kota Padang Pendampingan Pembuatan Program Outdoor Education Berbasis Experiental Learning

Foto Bersama Guru PJOK Se Kota Padang Pendampingan Pembuatan Program Outdoor Education Berbasis Experiental Learning

Gerak merupakan unsur pokok kehidupan manusia. Tanpa gerak, manusia menjadi kurang sempurna dan dapat menyebabkan kelainan dalam tubuh maupun organ-organnya. Oleh karena itu, gerak menjadi kebutuhan yang sangat penting seperti kebutuhan hidup lainnyayang dapat membantu kelangsungan hidup. Masa lima tahun pertama adalah masa emas (golden age) bagi perkembangan motorik anak. Gerak merupakan unsur pokok kehidupan manusia. Tanpa gerak, manusia menjadi kurang sempurna dan dapat menyebabkan kelainan dalam tubuh maupun organ-organnya. Oleh karena itu, gerak menjadi kebutuhan yang sangat penting seperti kebutuhan hidup lainnya yang dapat membantu kelangsungan hidup.Salah satu komponen yang penting untuk dikembangkan bagi murid dalam pendidikan adalah kemampuan motorik.

Perkembangan teknologi pada saat sekarang ini anak-anak lebih cenderung untuk bermain game online yang sama sekali tidak menuntut banyak aktifitas fisik yang bisa menghambat perkembangan motorik, dimana kita ketahui dunia bermain bisa memberikan dampak yang positif terhadap perkembangan motorik anak. Melihat permasalahan di atas maka tim yang terbentuk dalam tim Program kemitraan masyarakat yang di ketuai oleh Prof Yanuar Kiram bersama Andri Gemaini, S.Si, M.Pd dan TIM berusaha memberikan solusi untuk mengatasi hal tersebut. Solusinya antara lain: 1) Memberikan pengetahuan kepada guru-guru PJOK tentang pentingnya motorik dan metode-metode pengembangan motorik.2) Melakukan Pelatihan dan pendampingan penyusunan program Outdoor education pengembangan motorik melalui permainan, 3) memberikan pengetahuan dan keterampilan dalam metode tes gerak dasar untuk mengukur keterampilan gerak dasar anak.

Prof Yanuar Kiram berharap kegiatan pengabdian masyarakat ini dapat meningkatan pengetahuan dan pemahaman kepada guru tentang pentingnya Motorik anak, dan akibat bagi anak jika kemampuan motorik tidak dimiliki, kemudian dapat meningkatan keterampilan dalam menyusun Program Outdoor Education dengan pendekatan experiental learning yang menarik bagi anak dan dapat membuat anak suka bergerak, dan juga dapat meningkatan pengetahuan tentang metode tes gerak dasar untuk mengukur keterampilan gerak dasar anak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>