Pelantikan Pengurus Ormawa Selingkungan FIK UNP Masa Bakti 2020/2021

Pelantikan Pengurus Ormawa Masa Bakti  2020/2021

Pelantikan Pengurus Ormawa Masa Bakti 2020/2021

Beberapa waktu yang lalu atau tepatnya pada tanggal 19 Juni 2020, Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Padang telah mengadakan acara pelantikan Pengurus Organisasi Kemahasiswaan secara online melalui Zoom Cloud Meeting di tengah Pandemi COVID-19. Pelantikan Pengurus Organisasi Kemahasiswaan yang dimaksud adalah pelantikan Badan Perwakilan Mahasiswa (BPM), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), dan Unit Kegiatan yang ada di lingkungan FIK UNP Masa Bakti Tahun 2020/2021.

Adapun pengurus ormawa yang dilantik adalah BPM, BEM, Himpunan Mahasiswa Jurusan/Prodi, UK UK Senam Aerobik dan Gymnastic, Uk kesehatan Program Studi D3 Keperawatan, UK Sport Tourism, UK Bridge, UK Kerohanian Islam, UK Kricket, UK Hockey, UK Kesenian Star’s Green, UK. Tarung Derajat, UK. Cerebro Bigas, UK. Pencak Silat, UK Koperasi Mahasiswa, UK Futsal, UK Petanque, dan UK Tae Kwon Do.

Pelantikan dan Pengambilan Janji Jabatan Pengurus BPM, BEM, dan UK tersebut dipimpin langsung oleh Dekan FIK UNP, Dr. Alnedral, M.Pd. dan disaksikan juga oleh Wakil Dekan III FIK, Dr. Nurul Ihsan, M.Pd.

Dalam sambutannya, Dekan FIK UNP menyampaikan ucapan selamat dan berharap kepada pengurus yang dilantik dapatmelaksanakan amanah dan tugas yang diberikan sampaimasa berakhir jabatan.

Dekan FIK UNP juga memberikan motivasi kepada seluruh pengurus ormawa bahwa pelantikan saat ini sedikit berbeda dengan pelantikan ormawa sebelumnya, dikarenakan pandemi Covid-19, namun tetap tidak mengurangi makna dalam pelantikan tersebut.

Selain itu, Dekan FIK juga menghimbau kepada seluruh ormawa untuk dapat mengkoordinasikan seluruh kegiatan yang akan diadakan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 serta mengajak agar seluruh organisasi mahasiswa dapat berperan aktif dan kritis dalam kondisi masyarakat yang terdampak Covid-19. (Humas FIK)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>