Lokakarya Pengembangan Prodi Ners Jurusan KESREK dan Penandatanganan Kerjasama Antara FIK-UNP Dengan Fakultas Keperawtan UNAND

Serah Terima MOU antara FIK-UNP dengan Fakultas Keperawatan UNAND

Serah Terima MOU antara FIK-UNP dengan Fakultas Keperawatan UNAND

Suasana Pandemi Covid-19, tidak menyurutkan semangat FIK UNP untuk menggelar Lokakarya yang mengambil Tema : Pengembangan Prodi “Ners” Jurusan KESREK FIK UNP dan Penandatanganan Kerjasama antara FIK UNP dengan Fakultas Keperawatan UNAND. Dengan tetap mengikuti Protokoler Kesehatan sebagai bentuk antisipasi penularan Covid-19 , acara berlangsung di Ruang Sidang FIK UNP, Kamis 27 Agustus 2020.

Dekan FIK UNP, Dr. Alnedral, M.Pd. memberi perhatian dan apresiasi yang begitu tinggi terhadap semangat dan gagasan Kaprodi D3 Keperawatan FIK UNP, Ns. Maidawilis, S.Kep.,M.Biomed. beserta seluruh jajarannya untuk melaksanakan lokakarya ini, sebagaimana yang diungkapkan oleh Kaprodi D3 Keperawatan bahwa alasan utama diselenggarakannya lokakarya ini adalah karena keinginan peningkatan pemahaman terhadap pengembangan Prodi “Ners” di lingkungan FIK UNP, baik itu dari segi pendirian, tantangan, tahapan yg harus dilengkapi baik Visi Misi, SDM, Sarana dan Prasarana yang harus disiapkan.

Dekan FIK UNP menggandeng Dekan Keperawatan UNAND, Ibu Hema Malini, S.Kp.,MM., Ph.D. dan sekaligus diundang hadir sebagai Narasumber. Usai menyampaikan sambutan serta membuka secara resmi acara, kegiatan dilanjutkan dengan Penandatanganan Kerjasama antara FIK UNP dan Fakultas. Keperawatan UNAND. Dihadapan para peserta yang hadir yang diikuti oleh seluruh Dosen dan Tendik di lingkungan D3 Keperawatan, Dr. Alnedral, M.Pd. selaku penanggungjawab kegiatan dan Pimpinan tertinggi FIK UNP, menyampaikan harapan agar kerjasama ini berkesinambungan serta bimbingan Narasumber untuk waktu berikutnya guna Pengembangan Prodi “Ners” di FIK UNP

Dekan FIK-UNP, Dr. Alnedral, M.Pd menandatangani MOU antara FIK-UNP dengan Fakultas Keperawatan UNAND

Dekan FIK-UNP, Dr. Alnedral, M.Pd menandatangani MOU antara FIK-UNP dengan Fakultas Keperawatan UNAND

1

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You may use these HTML tags and attributes: <a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <strike> <strong>